INILAH.COM,
Eco-box yang dikembangkan oleh Origo Industries akan menangkap CO2 yang dikeluarkan oleh penumpang, dan mengubahnya menjadi bahan bakar diesel untuk kendaraan serta sistem pemanasan di bandara.
Perangkat Eco-box sejatinya didesain untuk mengurangi emisi karbon dari kendaraan. Mesin ini bekerja dengan cara menangkap gas buang karbon melalui sistem photo-bioreactor seperti proses pada tanaman alga yang memproduksi biomassa dan kemudian disuling menjadi bahan bakar hijau.
"Proyek di bandara sebagai uji coba awal sistem ini yang kami percayai memiliki dampak signifikan pada perusahan pada saat ini dalam penyediaan bahan bakar dan mengurangi emisi karbon,” kata Iain Houston CEO dan founder Origo.
Pemasangan daur ulang karbon ini sudah dimulai pada Januari dengan tujuan menghasilkan 24.000 galon bahan bakar sebagai pilot program, sekaligus menyediakan panas untuk pengatur suhu dan juga air air panas. Perusahaan itu berharap setelah uji coba bisa menghasilkan 289.000 galon atau 800 galon biofuel setiap hari.
Di masa mendatang, Origo Industries berharap bisa mengembangkan sistem daur ulang untuk menghasilkan bahan bakar pesawat. Biaya untuk menjalankan proyek seperti ini tidak diungkapkan, tapi Origo mengatakan investasi bisa kembali dalam satu tahun
Tidak ada komentar:
Posting Komentar